Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Mengubah Background Slide Powerpoint 2013 / 2016 Dengan Gambar

Mengubah background slide powerpoint 2013/2016 dengan gambar, dibutuhkan agar slide yang dibuat tidak membosankan. Karena microsoft powerpoint memberikan kebebasan bagi penggunanya untuk membuat background slide powerpoint sesuai keinginan penggunanya.

Bagaimana cara membuat background slide powerpoint yang menarik dan tidak membosankan? Salah satunya dengan mengganti background dengan gambar. Berikut langkah yang bisa teman-teman terapkan.


1. Buka powerpoint 2013/2016

tutorial, powerpoint, tutorial powerpoint, microsoft office, microsoft powerpoint,


Langkah pertama, teman-teman buka microsoft powerpoint baik itu versi 2013 atau 2016. Karena cara mengubah background di powerpoint 2013 dan 2016 sama saja.

2. Buka Menu Design, Lalu buka sub menu format background

tutorial, powerpoint, tutorial powerpoint, microsoft office, microsoft powerpoint,

Setelah powerpoint terbuka, teman-teman buka menu design (posisi atas sebelahnya insert). Jika menu design terbuka, pada pojok kanan ada sub menu format backdround.

Pada format background ini akan muncul kotak yang berisi berbagai pilihan untuk mengubah background powerpoint, salah satunya dengan gambar yang menarik.

3. Pada format background, klik picture or texture fll, lalu buka opsi file


tutorial, powerpoint, tutorial powerpoint, microsoft office, microsoft powerpoint,


Setelah kotak format background terbuka, teman-teman pilih opsi file pada insert picture from. Opsi file ini untuk memilih gambar yang akan digunakan sebagai background powerpoint.

4. Pilih gambar yang akan digunakan sebagai background atau wallpaper powerpoint

tutorial, powerpoint, tutorial powerpoint, microsoft office, microsoft powerpoint,


Setelah itu, teman-teman bisa cari folder tempat penyimpanan gambar yang akan digunakan sebagai background powerpoint.

Kemudian pilih gambar yang dibutuhkan, lalu klik insert di kotak dialog insert picture.

5. Gunakan opsi apply to all untuk menggunakan gambar sebagai background di semua slide


tutorial, powerpoint, tutorial powerpoint, microsoft office, microsoft powerpoint,


Jika background sudah berubah dengan isi gambar yang teman-teman inginkan, maka teman-teman juga bisa menerapkan background tersebut di semua slide.

Caranya tinggal klik apply to all. Ini berfungsi untuk menjadikan gambar ini sebagai background di semua slide.

Demikian langkah-langkah mengubah background powerpoint 2013 dan powerpoint 2016. Semoga artikel ini bermanfaat bagi teman-teman yang membacanya hingga tuntas.

Posting Komentar untuk "Mengubah Background Slide Powerpoint 2013 / 2016 Dengan Gambar"