Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

5 Tips Menidurkan Anak Untuk Ayah

Hallo para ayah, apakah kamu lagi bingung dengan cara menidurkan si kecil yang masih rewel? simak tips berikut ini. Karena pada dasarnya setiap anak memiliki style atau cara kebiasan tidur yang berbeda-beda. Jadi jika kamu diminta tolong oleh si mama jadi tidak usah bingung lagi yaa, tips ini bisa kamu coba..


1. Hindari suara berisik sebelum tidur

Tidak melihat tv, hp radio dan benda benda yang mengeluarkan suara sebelum si kecil tidur. Karena semua itu akan mengganggu si kecil dan biasanya menjadi rewel. Karena bunyi bunyian itu suaranya melebihi suara manusia loh, jadi akan terdengar sangat berisik bagi si kecil.

2. Pastikan anak sudah makan

Biasanya jika anak lapar maka dia akan menjadi rewel dan itu terkadang lupa disadari oleh orang dewasa. Apalagi jika si kecil belum bisa berbicara atau mengungkapkan keinginannya lewat kata yaa.

Juga nyemil berbeda dengan makan yang biasa anak makan misalkan makanan yang berkarbohidrat akan membuat kenyang.

3. Mengenal kebiasaan tidur

Banyak kebiasaan anak bisa dengan sambil minum susu, harus digendong dahulu, harus ada guling atau boneka kesayangannya, harus diruang ber ac atau ada kipas angin dan lain sebagainya. Setelah melakukan aktivitas fisik seharian biasanya jadi anak kecapean dan tertidur. Harus digendong dahulu kah, dan lain sebagainya.

4. Menghapal jam tidur anak

Biasanya anak suka keteraturan. Jika masih balita anak biasanya akan tidur 2-3 kali sehari, jika masih bayi akan lebih banyak tidur daripada melek.

5. Awasi anak sesekali saat tidur

Apabila anak terbangun maka kamu sudah siap disampingnya dengan memberikan susu atau untuk berada di sisi anak agar anak tidak terkejut atau ketakutan karena sendirian dan akhirnya terbangun.

Bagi para orangtua khususnya para papa bisa terbantu dengan tips ini yaa.. Juga amati tiap si mama lagi menidurkan si kecil, jadi ketika mama tidak berada dirumah saat si kecil ingin tidur maka papa bisa menggantikan posisi mama, jadi anak tidak sampai rewel dan menangis nih karena ingin tidur.

Semoga tulisan ini bisa bermanfaat yaaa. Jika kamu memiliki pengalaman yang sama atau pertanyaan seputar anak silahkan tinggalkan komentar di bawah ini yaa. Terimakasih :)

Posting Komentar untuk " 5 Tips Menidurkan Anak Untuk Ayah "