Life Hack Mommy - Hal Berikut Ini Hanya Ibu Yang Bisa
Peran seorang ibu memang tidak ada habis-habisnya yaa, apalagi memang meniatkan diri sebagai ibu rumah tangga atau full time Mommy yang memilih untuk mengurus semuanya sendiri dan tidak memilih untuk ada asisten rumah tangga.
Terkadang disaat sibuk-sibuknya
mengurus rumah mengurus suami mengurus anak-anak dan seisi rumah ketika itu
kotor maka terkadang pikiran kreatif pun akan muncul dan sangat membantu. Nah
Apa saja sih yang bisa dilakukan dengan cepat namun sangat efektif, barangkali
hari di bawah ini biasa kamu lakukan nih buk.
1. Nyuci sprei sambil diinjak
injak. Sprei bed cover adalah barang yang wajib dicuci sebulan dua kali atau
ketika kotor harus langsung dicuci. Terkadang mencuci dengan mesin cuci pun
tidak cukup harus dikocok untuk beberapa hal yang kotor.
Cara efektif pun hadir
yaitu mencuci sprei sambil diinjak-injak Ini adalah cara cara agar tidak pegal
namun tetap bersih. Yuk bu, siapa nih yang biasa cuci sprei bedcover dan teman
temannya pakai kaki hihihi.
2. Panasin pagi - sore lauk
tiap hari biar makanan awet selain dimasukin lemari es. Di saat Kepepet pun hal
ini bisa terjadi, Kepepet antara uang bulanan sudah menipis atau kepepet ketika
lagi sakit atau anak sakit atau kegiatan lain.
Ketika lauk pauk masih
banyak dan masih bisa dimakan maka cara paling efektif dalam berhemat adalah
dengan memanaskannya kembali atau memasukkan pada lemari es.
3. Gendong anak sambil masak, nyapu, bersih rumah
(biar semua cepet selesai anakpun tertidur). Salah satu hal yang paling ter the
best bagi ibu adalah peran yang multitalent dilakukan secara bersamaan sambil
gendong anak.
Tapi nikmatnya akan luar
biasa ketika setelah melakukan semua anak bisa tidur dan ibupun juga tidur
bukan hehe. Eits, jangan lupa untuk me
time yaa buk, dan bagi tugas dengan bapak (kesepakatan berdua nih).
4. Jemur baju langsung di lipat - tanpa strika. Mungkin ada yang sama bagi
para ibu-ibu ya yaitu paling males adalah ketika mencegah baju dan melipatnya.
Nah ada cara nih yang
cepat dan efektif yaitu ketika selesai jemur baju lalu langsung lipatlah baju
itu kan rapi otomatis ketika baju masih kering dan agak sedikit panas karena
sinar matahari baju itu otomatis seperti disetrika. Ayo siapa yang mau coba nih
buuk hihihi.
5.
Masak sekali untuk beberapa menu dan 3
kali makan. Yang paling bisa menghemat waktu adalah dengan memasak sekali masak
dengan beberapa menu yang berbeda untuk satu hari. Biasanya sih masak cepet
cepetan yaa asal si kecil tidak rewel pun itu akan sangat membantu bagi ibu
nih, betul tidak?
6. Makan sambil gendong anak,
nyebokin anak, mainan sama anak. Hal lain yang patut diacungi jempool berlipat
ganda adalah tentang ini. Hal yang tak terduga tapi harus segera diselesaikan
yaa buu. Kalau tidaaak, waah bakalan ada tragedi lainnya yang nambah kerjaan
nih hihi.
Menjadi ibu rumah tangga
sangat tidak mudah namun ketika itu dikerjakan dengan ikhlas dan menjadi suatu
hal yang menyenangkan dan menganggapnya seperti hal-hal yang baru akan menjadi
lebih mudah dan bahagia yaa buu.
Tetap semangat dan jangan lupa bersyukur dengan apa yang sudah dimiliki. Kalau Ibu tidak bahagia maka anak dan semua orang tua pun tidak bahagia bukan. Benar jika ada kata kata bahwa kunci rumah bahagia adalah ada ibu yang bahagia juga nih :)
Komentar ini telah dihapus oleh administrator blog.
BalasHapus